BAB 8
MENGGUNAKAN KALIMAT
DENGAN JELAS, LANCAR, BERNALAR, DAN WAJAR.
A.
TEKANAN, INTONASI, NADA, IRAMA DAN JEDA
è
Tekanan atau nada : tinggi
rendahnya pengucapan suatu kata. Dalam hal ini nada berfungsi untuk memberi
tekanan khusus pada kata-kata tertentu atau yang dianggap penting.
Contoh :
Dodi sedang jatuh cinta (bukan taufik)
è Intonasi
: naik-turunnya pengucapan kalimat.
Ditandai
dengan lambang titinada 1,2,3, dan 4. Angka 1 menunjuk titinada terendah dan
angka 4 tertinggi.
Contoh
:
1.
Pergi.(Memberi
Kabar, dengan intonasi datar)
2.
Pergi?(Bertanya,
dengan intonasi menaik di suku akhir)
3.
Pergi!(Memerintah,
dengan intonasi menaik dan panjang)
è Jeda : pemberhentian
lagu kalimat.Jeda berfungsi untuk menandai batas-batas satuan kalimat.
Contoh:
Contoh:
1.
Menurut
cerita/adik Ibu Yani itu guru yang pandai.(yang pandai adalah adiknya Ibu Yani)
2.
Menurut
cerita adik/Ibu Yani itu guru yang pandai(yang pandai adalah Ibu Yani)
3.
Menurut
cerita adik Ibu/Yani itu guru yang pandai(yang pandai adalah Yani)
4.
Menurut
cerita adik Ibu Yani/itu guru yang pandai.(yang pandai adalah seseorang)
B.
MEMBACA INDAH
è cara membaca yang menggambarkan penghayatan keindahan dan
keharuan yang terdapat pada bacaan. Dengan membaca indah siswa digugah rasa
estetiknya, untuk terus diasah.
Langkah-langkah yang dilakukan dalam membaca indah :
a. Diberi tugas membaca dalam
hati suatu bacaan; untuk dapat memahami isi bacaan dan siswa menghayati isi
bacaan dan memiliki persiapan pengungkapan diri pada waktu membaca bersuara.
b. Pertanyaan ringan diajukan
untuk mengetahui atau menyeragamkan pemahaman siswa terhadap bacaan yang
disajikan.
c. Bersama siswa dibahas
kesukaran bahasa yang ada agar tidak mengganggu pemahaman.
d. Guru memberikan contoh membaca
yang baik, siswa ditugaskan menandai bacaan/ wacana yang perlu dibaca dengan
suara lemah, kuat, atau cepat dan lambat.
e. Siswa diberi kesempatan untuk membaca bacaan tersebut dengan ekspresi
yang tepat.
C. MEMBACA
TEKS PENGUMUMAN
Teks pengumuman
bersifat informatif, artinya apa yang ada dalam
tekspengumuman harus diketahui oleh khalayak yang dituju.
Cara membaca pengumuman
yang baik :
a. Harus memperhatikan
intonasi. Intonasi adalah cara melagukan kalimat.
b. Gunakan lafal yang
jelas
c. Kalimat yang panjang
dibaca per frasa atau klausa
d. Perhatikan tanda
baca titik (.), koma (,) dan sebagainya.
e. Dalam setiap frasa
atau klausa yang biasanya dijeda karena ada tanda koma (,) diberi aksen menaik atau diucapkan lebih
panjang.
0 komentar:
Posting Komentar